Kamis, 30 April 2020

Kursus komputer - Metro techno solution lampung

    Assalamualaikum wr.wb 

Hai teman teman Ketemu lagi kini aku akan berbagi materi tentang cara menambah ram virtual memory seperti biasa klik Kursus komputer terbaik lampung Metro techno solution    berikut caranya   


Cara menambah virtual memory di Windows







1. Buka windows explorer > klik kanan pada icon komputer > properties

Langkah pertama kita masuk dulu ke komputer properties. Cara paling mudah adalah membuka file explorer lalu klik kanan pada icon komputer dan pilih properties.



cara menambah virtual memory di windows 5
2. Pilih menu Advanced system settings
Setelah masuk ke komputer properties lihat pilihan yang paling bawah, klik pada Advanced system settings.



cara menambah virtual memory di windows 1
3. Klik tab Advanced > Performance > Settings
Kita akan dibawa ke jendela System Properties. Klik pada tab Advanced, lihat pada bagian Performance lalu klik tombol Settings.



cara menambah virtual memory di windows 2
4. Pilih tab Advanced > Virtual memory > Change
Setelah masuk ke jendela Performance Options klik pada tab Advanced lalu lihat ke bagian bawah pada menu Virtual memory dan klik tombol Change.



cara menambah virtual memory di windows 3
5. Ubah ukuran virtual memory sesuai kebutuhan
Selanjutnya kita tinggal mengubah ukuran virtual memory di Windows sesuai dengan kebutuhan. Pastikan kalian menyorot pada drive C > pilih Custom size lalu ubah nilainya.
Nilai initial size adalah nilai virtual memory kita, kalian bisa menggantinya sesuai dengan ukuran RAM.
Idealnya nilai virtual memory adalah separuh dari nilai RAM, namun jika kalian menggunakan RAM kecil maka bisa menggunakan nilai yang sama dengan RAM.
cara menambah virtual memory di windows 4
Setelah selesai mengubah ukuran virutal memory di Windows klik tombol OK. Restart komputer agar perubahan bisa diterapkan.
Selesai. Seperti itulah cara menambah ukuran virtual memory di Windows. Cara ini bisa diterapkan di Windows 7, Windows 8, maupun Windows 10. Semoga membantu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tempat kursus terbaik lampung Metro techno solution

Assalamualaikum wr.wb  Tempat kursus komputer terbaik lampung Metro techno solution   Siapa bilang? Sebenarnya Anda sendiri bisa,  ko...